Suasana Haru Warnai Pelepasan Mantan Kapolresta Bandara Soetta Kombes Pol Roberto Pasaribu

    Suasana Haru Warnai Pelepasan Mantan Kapolresta Bandara Soetta Kombes Pol Roberto Pasaribu

    TANGERANG - Suasana haru mewarnai pelepasan mantan Kapolresta Bandara Soekarno-Hatta (Soetta) Kombes Pol Roberto Pasaribu yang pindah tugas sebagai Direktur Reserse Siber (Dirressiber) Polda Metro Jaya, Senin (26/11).

    Barisan pedang pora dari para perwira di halaman Polresta Bandara Soetta terlihat memayungi Roberto Pasaribu beserta istri Ny Suzan Berto, didampingi Kapolresta Bandara Soetta yang baru, AKBP Ronald Sipayung dan istri Ny Erika Sipayung

    Kombes Pol Roberto beserta istri kemudian berjalan melintasi karpet merah melewati gerbang pora, dan berlanjut menjumpai satu persatu personel Polres untuk berjabat tangan dan berpamitan.

    Salam perpisahan dan pelukan persaudaraan sebagai keluarga besar Polresta Bandara Soetta mewarnai keharuan prosesi kepindahan Roberto Pasaribu tersebut.

    Seluruh personel terlihat berdiri tegang dan terharu untuk sempatkan diri mengucapkan salam perpisahan kepada Kombes Pol Roberto Pasaribu dan istri Ny Suzan Roberto.

    Diujung gerbang keluar Mako Polresta Bandara Soetta telah menanti mobil yang akan membawa Roberto Pasaribu dari kantor polisi yang pernah ia pimpin. 

    Namun sebelum memasuki mobil, Kombes Pol Roberto Pasaribu menyempatkan diri untuk melambaikan tangan kepada Kapolresta Bandara Soetta AKBP Ronald Sipayung dan jajaran.

    “Selamat jalan komandan, " ucap ratusan personel Polresta Bandara Soetta seraya membalas lambaian tangan.

    Diketahui, jabatan Kapolresta Bandara Soetta saat ini resmi dijabat oleh AKBP Ronald FC Sipayung yang sebelumnya menjabat sebagai Wakapolresta Bandara Soetta.

    Sementara, mantan Kapolresta Bandara Soetta Kombes Pol Roberto Pasaribu saat ini mengemban tugas sebagai Direktur Reserse Siber (Dirressiber) Polda Metro Jaya. (Humas/Spyn)

    suasana haru pelepasan kapolresta bandara soetta kombes pol roberto pasaribu
    Sopiyan Hadi

    Sopiyan Hadi

    Artikel Sebelumnya

    Tradisi Pedang Pora Sambut Kedatangan Kapolresta...

    Artikel Berikutnya

    Dekat dengan Warga, Bhabinkamtibmas Desa...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Kolaborasi Media dan Kementerian ATR/BPN: Menteri Nusron Tegaskan Pentingnya Komunikasi Harmonis

    Ikuti Kami